Penggembira Muktamar Nasyiatul Aisyiyah Mulai Berdatangan, Perhatikan Arahan Panitia Berikut Ini

Muktamar XIV Nasyiatul Aisyiyah akan digelar pada tanggal 2-4 Desesember 2022. Berbagai persiapan dilakukan oleh panitia, termasuk penyambutan peserta dan penggembira yang datang dari Sabang sampai Merauke. Dian Amriyani selaku panitia lokal yang mengurusi penggembira menyampaikan bahwa penggembira Muktamar XIV sudah mulai berdatangan sejak tanggal 30 November 2022.

Menurut Dian, hingga malam ini tercatat 1.500 penggembira yang berasal dari seluruh Indonesia telah melakukan pendaftaran kepada panitia. “Sejak tanggal 30 November 2022 hingga 3 Desember 2022 nanti para penggembira akan memadati Kota Bandung. Kurang lebih hingga malam ini ada 1.500 penggembira yang sudah mendaftarkan diri kepada kami, dan mungkin masih akan berambah mengingat animo kader Nasyiatul Aisyiyah yang begitu tinggi,” ujar Dian.

Ia menambahkan bahwa panitia telah menyiapkan tempat transit untuk penggembira, yakni di Aula Masjid Mujahidin Komplek Gedung Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Barat, Jl. Sancang No. 6, Burangrang, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung. Gedung PWM Jawa Barat berjarak 3,6 km dari Stasiun Bandung, 4,8 km dari Stasiun Kiaracondong, 7,8 km dari Bandara Husein Sastranegara, dan 3,2 km dari Terminal Leuwipanjang. “Beberapa penggembira juga sudah ada yang booking kamar secara mandiri di Hotel Asrilia,” imbuhnya.

Terkait penjemputan penggembira Dian menyampaikan bahwa penggembira diminta untuk mengusahakan armada secara mandiri, kecuali bagi penggembira yang datang bersamaan dengan peserta Muktamar. Masih menurut Dian, adapun untuk pembukaan Muktamar, para penggembira bisa mengikuti kegiatan pembukaan secara langsung. “Bagi penggembira disediakan Gedung Bale Rame dilengkapi dengan kursi, sound sistem, dan videotron untuk melihat pembukaan secara live,” tutur Dian.

Gedung Bale Rame berada di  Jl. Al-Fathu, Pamekaran, Kec. Soreang, Kabupaten Bandung. Jarak tempuh dari Gedung PWM Jawa Barat ke Gedung Bale Rame 18-19 km.

Leave a Reply

Kirim Pesan
Butuh Bantuan?
Assalamu'alaikum Wr. Wb. Hallo, sobat ITB Ahmad Dahlan! Apa yang bisa kami bantu untuk Anda?